Jumat, 11 April 2014

Review and swatches: Mac Retro Matte Lipstick - Riri Woo

Mac retro matte lipstick - Riri Woo

Riri Woo ($15, 3gr) adalah lipstick Mac pertamaku. Langsung merah sebagai pembuka dari Mac ya :) Lipstick ini merupakan edisi khusus (terbatas) Rihanna, makanya di lipsticknya terdapat tanda tangan dari Rihanna. Riri Woo ini di release dengan 3 packaging yang berbeda, tube hitam yang sama dengan lipstick Mac lain (regular), tube warna rose gold, tube putih (kalau ga salah). Walau suka lihat packaging yang rose gold, yang regularpun aku tetap suka, karena khas dari Mac, bullet hitam dengan glitter kecil keperakan.

bullet dan box regular Mac

keterangan warna dibawah bullet

ukuran bullet lipstick mac di telapak tanganku

Warna dari Riri Woo adalah merah medium berintensitas tinggi dengan tone biru (matte cool red). Walau di aku Riri Woo lebih kearah merah berintensitas tinggi dengan tone orange.

Riri Woo ini adalah bagian dari seri retro matte, dimana hasil akhirnya adalah matte, tanpa ada kesan basah atau glossy dan tidak berglitter. Yang membedakan antara seri matte dari lipstick Mac adalah retro matte lebih sulit untuk diaplikasikan ke bibir, lebih seret (perbandingan antara lipstick matte Sin dengan lipstick retro matte Riri Woo, tapi jangan di generalisasi ya karena aku cuma punya dua untuk menjadi perbandingan keseluruhan seri). Namun walaupun seret saat aplikasi, ketika Riri Woo sudah ada dibibir terasa begitu ringan, aku hampir lupa sedang memakai lipstick super gonjreng (kecuali pas lihat pak suami cemberut ngeliat istrinya yang katanya seperti mau ngelenong heheheee...)

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kita mau pakai Riri Woo, bibir dipersiapkan dulu, jangan sampai kering-kering, karena dia di aku benar-benar membuat pecah-pecah di bibirku terlihat apalagi ketika aku pakai jadi stain. Riri Woo ini karena sulit di aplikasikan (seret ret ret banget nget), coba dipertimbangkan dengan memakai lip brush, apalagi dibagian sisi-sisi bibir. Dan hati-hati dia bisa patah, mungkin karena seret, ada beberapa testimoni dari pemilik Riri Woo yang lipsticknya patah. :(

Ketahanan dari Riri Woo so so sih.. Kalau dibawa makan pas nikahan (lipstick yang okeh itu menurutku adalah lipstick yang bisa bertahan ditengah keganasan aku memangsa berbagai makanan di nikahan hehee), di bibir cuma ada sisa stain yang tidak rata *tepok jidat* Apalagi bibirku kan kering jadi makin tidak menarik. Tapi kalau dibawa jalan-jalan, tanpa makan yang liar ok banget kok :)

Secara keseluruhan aku suka dengan warnanya. Walau masih tetap mencari lipstick merah yang sempurnah dihati ;p *alasan* 


kiri-kanan baris kedua: stain, bare lips, kiri-kanan baris ketiga: outdoor, indoor

Ok terima kasih ya sudah dibaca :)


-dea-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar